Wednesday, November 27, 2019

Implikasi Strategis dari Teknologi Baru essays

Implikasi Strategis dari Teknologi Baru essays IMPLIKASI STRATEGIS DARI TEKNOLOGI BARU Sampai saat ini, hanya beberapa perusahaan mulai menyadari kebutuhan akan strategi dan teknologi aliansi, dan masih banyak yang belum mengerti dan menyadari pentingnya strategi ini. Namun perusahaan yang menyadari akan kebutuhan ini, belum sepenuhnya menghargai semua isu yang terlibat. Hal ini disebabkan karena konsep dari teknologi ini masih relatif baru dan belum dikembangkan. Bab ini akan membahas mengenai peran dari manufacturing sebagai fungsi dan teknologi sebagai sumber daya dalam strategi perencanaan proses, keuntungan strategi potensial dari teknologi baru, dan komponen-komponen utama dari strategi teknologi. Apa yang dimaksud dengan Perencanaan Strategis? Pada umumnya, strategi sesuai dengan tujuan dari perusahaan, focus dari produk/pasar, dan daya saing perusahaan. Perencanaan strategis adalah sebuah proses yang berlangsung dimana perusahaan mengembangkan sebuah strategi yang konsisten dengan lingkungannya ( contohnya, industri dan lingkungan kompetitif), sumber daya, nilai managerial, dan organisasi. Hax and Majluf (1984), dan Hamermesh(1987) mengidentifikasikan empat level strategi : Strategi institusional mengarah ke pengembangan dari karakter dasar dan tujuan dari organisasi. Strategi ini dapat disebut juga dengan misi perusahaan. Strategi ini meliputi visi kedepan untuk menjawab pertanyaan seperti : Siapa kita? Kemana arah perusahaan Strategi kerjasama ini mengarah pada praktek dari kerjasama. Strategi ini meliputi penentuan bisnis dalam perusahaan yang harus dilepas, bisnis mana yang dapat diperoleh untuk memperkuat organisasi, dan bagaimana bisnis individual akan berinteraksi dalam pembagian sumber daya, focus pasar. Strategi ini mengacu pada pengembangan perencanaan yang jelas dan detail dari tujuan dan objektif unit bisnis individual(pertumbuhan, pangsa pasar, pengenalan produk baru), dan cara apa yang akan digunakan untuk mencapai tujuan tersebut (biaya ...

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.